Arsitektur Menawan Jembatan Kelok 9

     
Kelok 9
  Sumber: Pribadi


       Jika anda bepergian dari Provinsi Sumatera Barat ke Provinsi Riau atau sebaliknya, Anda pasti akan melewati sebuah jalur yang disebut Kelok 9. Sebelum dibangun jembatan layang, pengendara harus melalui jalur Kelok 9 lama yang dibangun sejak zaman penjajahan Belanda. Jalur lama ini sangat ekstrem, seperti yang dikutip dari Wikipedia, memiliki lebar yang hanya sekitar 5 meter. Tentu saja sangat tidak berimbang dengan jumlah kendaraan yang dilalui ribuan kendaraan setiap harinya. Jumlah ini bisa meningkat berkali lipat pada hari libur atau perayaan hari besar. 



       Untuk mengatasi keadaan itu, dibangunlah jembatan layang yang membentang membelah celah perbukitan yang terjal tersebut. Pembangunan yang dimulai sejak tahun 2003 dan sempat mengalami banyak kedala akhirnya selesai dan kemudian diresmikan oleh Presiden ke-enam RI Susilo Bambang Yudhoyono pada Oktober 2013, setelah sebelumnya telah digunakan untuk keperluan mudik lebaran ditahun yang sama.
       Saat melewati Kelok 9, suasana hutan nan alami langsung terasa begitu menyegarkan. Hal ini karena Kelok 9 diapit dua perbukitan diantara cagar alam yang masih ditumbuhi pepohonan hijau yang begitu lebat. Jika Anda melewati jalan lintas ini, jangan lupa untuk berhenti sejenak di kedai-kedai kopi yang berada disepanjang jalan layang Kelok 9 ataupun pada ruas jalan Kelok 9 lama untuk sekedar melepas penat atau berfoto-foto dengan latar belakang perbukitan dan lembah yang begitu indah. 

Kelok 9 dipotret dari sisi berbeda
Sumber: Pribadi

       Saat foto ini diambil, saya sedang dalam perjalanan menuju Bukittinggi dari Pekanbaru. Ketika itu hujan gerimis baru saja berhenti dengan semilir angin sore yang terasa dingin meski hanya berhembus sepoi-sepoi. Waktu yang tepat untuk bercengkrama bersama keluarga sembari beristirahat setelah beberapa lama perjalanan sembari menyeruput kopi hangat dan mie rebus hangat. 

Komentar

Postingan Populer